Takut Antraks, Acara Hajatan Ganti Menu Daging Ayam
Kuliner

Takut Antraks, Acara Hajatan Ganti Menu Daging Ayam

Wonosari,(gunungkidul.sorot.co)--Sudah menjadi tradisi bagi masyarakat Kabupaten Gunungkidul, hampir setiap momentum pernikahan digelar acara resepsi. Tetangga, kerabat, hingga teman dekat pun menghadiri acara untuk memberi ucapan selamat dan doa.

Dalam momentum bahagia tersebut, tuan rumah biasanya mempersiapkan segala sesuatu untuk menyambut tamu yang hadir mulai dari dekorasi, hiburan, hingga hidangan makan. Tak sedikit pula masyarakat menggunakan jasa catering dalam acara hajatan mereka.

Daging sapi biasanya menjadi menu pilihan yang tak pernah ketinggalan. Bahkan sebagian orang menganggap kuliner daging sapi merupakan menu wajib saat acara hajatan.

Namun ternyata akibat beredarnya kabar penyakit antraks di Gunungkidul, kini sebagian masyarakat enggan menggunakan daging sapi sebagai menu saat acara hajatan.

Hal itu diungkapkan Hastuti, pengelola Boga Catering Wonosari. Belakangan ini ia sempat menerima beberapa pesanan dari konsumen tanpa daging sapi.

Diceritakan, secara terang-terangan pemesan mengaku takut dengan kabar penyakit antraks. Akibatnya menu daging sapi diganti dengan menu daging ayam. Bahkan termasuk pada menu bakso, pemesan juga meminta diganti dengan bakso ayam.

"Saya sudah memberi pengertian kepada pemesan, kalau daging yang akan digunakan daging nomer satu, daging sehat, aman. Tapi tetap saja mintanya daging ayam. Mau gimana lagi itu permintaan konsumen, ya saya turuti," kata Hastuti, Sabtu (01/02/2020).