Kalurahan Tepus Bersiap Diri Sambut Gunungkidul Tourism Fest 2023
Wisata

Kalurahan Tepus Bersiap Diri Sambut Gunungkidul Tourism Fest 2023

Tepus, (gunungkidul.sorot.co)--Kalurahan Tepus, Kapanewon Tepus, Kabupaten Gunungkidul tengah bersiap diri dalam menjadi tuan rumah penyelenggaraan Tourism Fest 2023 dalam rangka menyambut Hari Pariwisata Dunia.

Lurah Tepus, Hendro Pratopo menuturkan bahwa pihaknya bersama Dinas Pariwisata Gunungkidul tengah berkoordinasi dalam mempersiapkan event megah ini yang dimulai tanggal 18 September dan puncaknya pada tanggal 27 September 2023.

Ia mengaku, gelaran besar ini merupakan kesempatan emas untuk mempromosikan destinasi wisata yang ada di Gunungkidul, khususnya di kawasan Desa Wisata Tepus.

Gunungkidul Tourism Fest 2023 rencananya akan berpusat di kawasan rest kawasan Rest Area Cingkrang.

Event ini akan menjadi panggung dari berbagai kegiatan yang merangkum aspek budaya, seni, dan hiburan dengan melibatkan masyarakat lokal.

Kami sangat antusias dalam menyambut Gunungkidul Tourism Fest 2023. Ini adalah kesempatan emas untuk mempromosikan potensi pariwisata di Kalurahan kami, terutama di Desa Wisata Tepus yang memiliki daya tarik bentang alam dan kebudayaan yang khas,” ungkap Hendro Pratopo, Sabtu (16/09/2023).